Breaking News

Sambut Hari Sumpah Pemuda ke - 94, Ormas Gagak Hitam Gelar Diskusi Kepemudaan di Batam

Foto : Acara Hari Sumpah Pemuda ke 94 Tahun, di Hotel Baverly, Kota Batam, Rabu (26/10/2022).


Topiktoday, Batam - Menyambut hari sumpah pemuda ke - 94, yang jatuh pada tanggal 28 Oktober setiap tahun nya.Organisasi  Kepemudaan Gagak hitam mengajak elemen Ormas dan Lsm yang ada di Batam, menggelar acara Diskusi Kepemudaan di Hotel Beverly, Lubuk Baja, Rabu (26/10/2022) . 

Acara itu di hadiri oleh Walikota Batam H. Muhammad Rudi yang diwakili oleh asisten satu Pemko Batam, Yusfa Hendri, Zuriat Kerajaan Pulau Penyengat, Datok Raja Azmi atau Raja Marjoni, Kadispora Kota Batam, Kesbangpolinmas, dan Komisi satu anggota DPRD Kota Batam.

Diskusi kepemudaan tersebut, di usung dalam tema " semangat sumpah pemuda bertekad bersatu membangun bangsa guna mewujudkan stabilitas sosial dan keamanan yang kondusif di Propinsi Kepulauan Riau (Kepri). 

Panglima Besar Gagak Hitam, Arba Udin atau Udin Pelor mengatakan bahwa di hari sumpah pemuda yang di usia nya ke -94 , agar para Pemuda /i selalu bangkit untuk bersatu dalam menuntun tercapainya sebuah cita- cita dalam pembaharuan. 

"Di Hari Sumpah Pemuda ini, kita semua saudara. walaupun kita berlainan organisasi, ras, suku dan agama tapi ingat kita tetap satu NKRI, karena NKRI Harga Mati, " ucap Udin dalam kata sambutan nya. 

Di hari itu, Ia berharap semoga para pemuda /i ,khusus nya di Kepri dan pada umum nya di Kota Batam akan selalu bangkit dapat bersatu.dalam kelompok nya, dirinya tak pernah membedakan antara Ras, Suku dan Agama, karena menurut dia di mata tuhan manusia itu sama.

"Pada prinsip nya, ada sebuah pesan bertuah yang dipetik sebuah kalimat dari Datok leluhur nya yang merupakan pejuang Veteran RI dalam memperjuangkan Kepri untuk indonesia.dimana teks kalimat itu berbunyi,,Jangan kau gadaikan harga dirimu nak, demi  lembaran yang berharga tanpa kau sadari kau telah menjual bangsa mu sendiri,, "ungkap nya. 

"Kami merasa sebagai putra daerah, mari kita saling sama sama menjaga,walaupun kita berbeda tetapi kita tetap bersatu di Kepri ini," kata Udin lagi. 

Tak lupa, dirinya juga mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran Petinggi petinggi negeri dari zuriat kesultanan kerajaan ,Ormas dan Lsm, yang telah datang untuk menghadiri acara tersebut. 

Diketahui bahwa Sumpah Pemuda adalah satu tonggak utama dalam sejarah pergerakan kemerdekaan Indonesia. Ikrar ini dianggap sebagai kristalisasi semangat untuk menegaskan cita-cita berdirinya negara Indonesia. Sumpah Pemuda adalah keputusan Kongres Pemuda Kedua yang diselenggarakan dua hari, 27—28 Oktober 1928 di Batavia. Adapun tujuan Sumpah Pemuda adalah Membangkitkan jiwa nasionalisme para pemuda Indonesia dan Memperkuat rasa persatuan dan kesatuan bangsa. 

Di kesempatan yang sama, Asisten Pemerintahan Setdako Batam Yusfa Hendri menyebut ,Sepanjang sejarah perjalanan bangsa ini.pemuda telah menunjukan kiprah nya sebelum kemerdekan dan setelah kemerdekaan.

Sumpah pemuda/i yang di gagas oleh pemuda di seluruh Nusantara pada tanggal 28 Oktober 1928 itu menjadi  sebuah puncak bersatunya pemuda di nusantara yang menyatakan sebuah ikrar sebagai pemicu semangat bagi pemuda di seluruh Indonesia.

"Di tahun 45, pemuda Indonesia lah yang mendorong dan memdesak Soekarno dan bung Hatta untuk memproklamasikan kemerdekaan Indonesia," kata Yusfa dalam pidatonya. 

Peralanan sejarah, setelah Indonesia merdeka. masuk di Tahun 1998, para pemuda kembali menunjukan jati diri nya ketika merubahnya dari orde baru menjadi orde Reformasi.

Menurut dia, ada beberapa peran dari pemuda /i di dalam pembangunan saat ini, yakni diawali pertama yaitu pemuda merupakan agen perubahan.dimana di setiap perubahan perubahan itu selalu di Motori oleh kaum pemuda.

kedua adalah pemuda sebagai agen pembangunan bahwa agen itu dimaknai sebuah perencanaan  dan pelaksanaan nya bahkan pemanfaatan dan pengawasan yang melibatkan generasi muda.

Selanjutnya yang terakhir ketiga yaitu agen pembaharuan ,terlihat hampir di seluruh kegiatan perubahan yang dilakukan menjadi lebih baik karena kaum pemuda lah yang memiliki energik dan motipasi di masa mendatang.

Tidak ada komentar