Bea Cukai Tipe B Batam

Bea Cukai Tipe B Batam

Breaking News

Memperingati HUT-RI ke 77, Amsakar dan Relawan SABAR Gelar Jalan Santai

Foto : Amsakar bersama relawan SABAR dan peserta melakukan jalan santai, minggu (28/08/22). 

Topiktoday, Batam - Ratusan relawan Sahabat Bang Amsakar (Sabar) ,melakukan kegiatan acara jalan santai dalam rangka memperingati hari HUT- RI ke 77,yang dilaksanakan pada, Minggu (28/08/22), sekira pkl 07:30 Wib. 

Kegiatan yang bertajuk " HUT Kemerdekaan RI" tersebut di gagas dan di komandoi oleh Odit Kumar Lubis, selaku Ketua Relawan Sabar yang juga Ketua RW/001,di Kelurahan Sei harapan, Kecamatan Sekupang. Kota Batam. 

Acara jalan santai itu ,dibuka langsung oleh Wakil Walikota Batam, Amsakar Achmad tepatnya di Komplek Wijaya, Sekupang. 

Dilokasi, Ketua Relawan Sabar, Odit Kumar Lubis mengatakan bahwa peserta yang mengikuti jalan santai sebanyak 600 peserta yang rute startnya dimulai dari Komplek Wijaya menuju simpang Bank Mandiri lalu kesimpang Qu'ran Centre yang selanjutnya ke Simpang rusun, Gedung beringin dan terakhir Finistnya kembali ke Komplek Wijaya. 

"Untuk saat ini yang mengikuti lomba jalan santai, peserta sebanyak 600 -an. Dari start hingga kembali ke finist, ada enam (6) Rute yang di lalui nantinya, jarak tempuh nya mau mencapai kira kira 1,5 Km dari sini, " kata Lubis menjelaskan kepada Wartawan dilokasi, Minggu (28/08/2022) pagi. 

Ia menjelaskan, Tim Sabar yang menyelenggarakan acara tersebut juga telah mempersiapkan berupa Hadiah Doorprize bagi pemenang. Ada 77 Hadiah yang disuguhkan. itupun beragam mulai dari Mesin cuci, Kompor gas, Kipas angin, Rice cooker dan lain nya. 

"Memang hadiah di Doorprize itu ada 77 Item. Kita samakan dengan angka di HUT -RI kita ini.tahun ini memang moment terbaik bagi kita semua, ketika tahun tahun sebelum nya kita di hantam Virus covid-19, " kata dia, yang juga Owner Wisata Lembah Pelangi. 

Selain beragam hadiah menarik yang di dapat oleh peserta, Management Wisata Lembah pelangi menggandeng Tim Sabar lain nya untuk memberikan kartu (Card) sebagai member gratis satu tahun masuk ke lokasi wisata Lembah pelangi. 

"Kita dari Team Sabar tetap mendukung, berpartisipasi, dan komitmen dalam hal ini. 

Nantinya bagi peserta lainnya. Kita akan memberikan hadiah kepada peserta puluhan kartu member masuk geratis 1 tahun ke wisata lembah pelangi dimana yang dapat menjawab pertanyaan dari panitia acara tentang nama-nama Pahlawan Nasional, sebutnya dengan semangat. 

Usai acara, tampak dilokasi Masyarakat masih begitu antusias nya dalam perlombaan tersebut hingga diakhiri ucapan salam dari Amssakar. (Iwan).



Tidak ada komentar